Buka Puasa Bersama

Alhamdulillah, setelah persiapan ramadhan, masuklah bulan yang penuh berkah, bulan sarana peningkatan / raih Taqwa. Lakukan kebaikan maka akan meraih balasan kebaikan. "Hal jazaaul ihsaani illal ihsaan" Tidak ada balasan untuk kebaikan selain kebaikan (pula). QS Ar-Rahman : 60. 

Hadits Nabi : "Jika Ramadhan telah tiba maka terbukalah pintu-pintu surga, tertutup pintu-pintu neraka. Bulan penuh berkah itu telah datang kepadamu. Pada bulan itu, Allah melimpahkan (karunia-Nya) kepadamu. Dia menurunkan rahmat, menghapuskan kesalahan-kesalahan dan mengabulkan doa. Allah akan melipatgandakan semua kebaikanmu di bulan itu dan akan membanggakanmu di hadapan para malaikat. Maka tampilkanlah dari diri kamu yang baik-baik. Karena orang yang malang adalah orang yang tidak mendapatkan rahmat Allah pada bulan itu." (HR Ath-Thabrani). Para ahli puasa : mendapat kesempatan masuk dari pintu Royyan. 
Demikian inti ceramah pengajian menjelang BUKA BERSAMA yang dibawakan oleh Ustadz Abdul Wachid, diselenggarakan keluarga besar PKS Jekulo Kudus, minggu pertama tgl 22 Juli 2012 / Ramadhan 1433 H, bertempat di rumah ketua DPC PKS Jekulo, Bpk Rony Agus Santoso, di Bulung Cangkring, Jekulo, Kudus 








0 komentar:

Posting Komentar